djeNews.co – Simalungun
Jajaran Kodim 0207/Simalungun menggelar perlombaan
Peraturan Baria Berbaris Tingkat SMU diwilayah Kodim 0207/Simalungun, yang mana perlombaan ini untuk memperebutkan Piala Panglima TNI Dalam Rangka HUT TNI ke 79 tahun 2024.
Perlombaan ini digelar lapangan apel jalan Asahan KM 5,5 Kecamatan Siantar Kabupaten Simalungun.
Hadir dalam kegiatan lomba yakni Dandim 0207/Simalungun Letkol Inf Slamet Faojan, M.Han. Kasdim 0207/Simalungun Mayor Inf Margana, Pasi pers Kapten Inf Rudianto.
Adapun tim penilai perlombaan yang hadir, Danramil 20/Rk Kapten Inf Wagirin, Serma Ambarita, Serka B Panjaitan Serka Edward Damanik dan Serda Harja Kriswan
Pada kesempatan tersebut Dandim 0207/Simalungun mengucapakan terimakasih kepada panitia penyelengara, yang telah bekerja keras mempersiapkan dan mewujudkan terlaksananya acara perlombaan PBB ini dan harapannya kegiatan terlaksana dengan baik.
“Selamat bertanding kepada seluruh peserta raihlah prestasi yang terbaik. Ikuti pertandingan dengan sungguh sungguh junjung tinggi sikap kesatria sebagai pelajar sesuai dengan jiwa dan semangat juang motivasi dan sportivitas.” Kata Dandim ( Dri/Rel )